0
Sistem operasi Linux yang dikembangkan khusus untuk game oleh Valve, SteamOS kini secara resmi telah mendukung pengolah grafis dari AMD Radeon dan Intel HD Graphics. Seperti yang kita ketahui, awalnya SteamOS hanya mendukung pengolah grafis dari Nvidia GeForce saaja.
SteamOS Resmi Dukung Grafis AMD & Intel

Valve Software di awal pengembangan SteamOS mengatakan bahwa pihaknya memutuskan untuk mengurangi dukungan hardware untuk mempercepat pengembangan dan mengurangi masalah. Ketika pengembangan SteamOS ini mulai stabil, Valve mulai menambah dukungan perangkat keras dari AMD dan Intel.

Tak hanya itu, Valve sebelumnya juga telah merilis komputer khusus untuk SteamOS yang disebut dengan Steam Machine dengan nama sandi Alchemist yang awalnya hanya mendukung prosesor Intel dengan grafis Nvidia GeForce. Kini Valve menambah dukungan untuk grafis dan prosesor AMD, serta grafis dari Intel melalui update SteamOS.

Berdasarkan rilis resmi dari Valve, pengolah grafis AMD yang didukung oleh SteamOS adalah Radeon HD seri 5000 atau lebih baru. Sedangkan dukungan pengolah grafis Intel adalah mulai generasi Intel HD Graphics.

Setelah menambah dukungan pada pengolah grafis Intel dan AMD, Valve mengatakan bahwa pihaknya akan berkonsentrasi untuk meningkatkan performa di sektor grafis, peningkatan audio, dan penurunan latency sistem.

Seperti yang dilansir dari Xbitlabs (10/01/2013), kehadiran SteamOS ini akan memudahkan pengembang game untuk terhubung langsung dengan pengguna dan memungkinkan gamer untuk memberi masukan terhadap pengembangan game favorit mereka.  Valve berkomitmen akan terus mengembangkan SteamOS.
Menulis adalah salah satu hobi yang membuat saya tetap bersemangat menjalani aktivitas sehari-hari.

Post a Comment

 
Top