0
Apps Foundry kembali merilis aplikasi gratisan SCOOP News, yang kali ini ditujukan bagi pengguna iPhone dan iPad. Aplikasi yang tadinya cuma ada di Android itu kini hadir pula di smartphone buatan Apple.
Inilah Aplikasi Pengumpul Berita di Indonesia "SCOOP News"

Jika memiliki iPhone, Anda bisa mengunduhnya untuk mendapatkan beragam artikel berisi kabar seputar Indonesia. SCOOP News cukup memudahkan waktu Anda ingin membaca berita. Anda bisa menciptakan personalisasi feed berdasarkan ketertarikan dengan cara memilih kategori yang diminati. Aplikasi sangat ringan dan mudah digunakan, serta menyediakan ratusan sumber berita.

“SCOOP News tumbuh dengan tingkat yang berbeda dengan lebih baru dibandingkan saat pertama kali diluncurkan untuk Android. Kini lebih mengikuti selera pengguna dan memberikan kebebasan memilih topik favorit sesuai ketertarikan mereka. Dan kami juga mempunyai sumber berita regional yang lebih regional,” kata Product Manager SCOOP News Ellen Nio.

Data yang ada menunjukkan bahwa sekitar 67% pembaca SCOOP di Android mengaksesnya dari luar Jakarta. Informasi itu kemudian digunakan untuk mengidentikasikan aneka kebutuhan pengguna. Nah, SCOOP News untuk iOS juga dirancang agar dapat memenuhi kebutuhan tersebut.
Menulis adalah salah satu hobi yang membuat saya tetap bersemangat menjalani aktivitas sehari-hari.

Post a Comment

 
Top