0
Oppo Find 7 akan diluncurkan di Indonesia pada 16 April 2014 mendatang dengan harga sekitar $599 atau Rp 6,7 juta. Peluncuran smartphone Oppo Find 7 ini akan digelar di Shangri-La Hotel, Jakarta. Apa saja yang ditawarkan oleh Oppo Find 7? Simak ulasan berikut ini.
OPPO FIND 7

Seperti yang kita ketahui, Oppo Find 7 adalah smartphone flagship yang diperkenalkan pada 19 Maret 2014 lalu di Beijing, China. Smartphone Oppo Find 7 ini hadir dengan dua varian, yakni Oppo Find 7 dan Oppo Find 7a. Perbedaan antara keduanya hanya pada resolusi layar dan dapur pacunya.

Smartphone Oppo Find 7 dilengkapi dengan layar berukuran 5,5 inci dengan dua varian resolusi, yakni QHD 2560 x 1440 dan FHD 1920 x 1080 piksel untuk Find 7a. Kedua varian Oppo Find 7 ini disematkan teknologi Super Screen 2.0 yang dilindungi oleh lapisan antigores dari Gorilla Glass 3.

Sektor performa, Oppo Find 7a ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 801 MSM 8974AB yang mengusung prosesor quad-core Krait 400 berkecepatan 2,3GHz yang dipadukan dengan pengolah grafis dari Adreno 330 dan memori RAM sebesar 2GB.

Sedangkan Oppo Find 7 varian QHD ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 801 MSM 8974AC yang mengusung prosesor quad-core Krait 400 berkecepatan 2,5GHz yang didukung oleh memori RAM sebesar 3GB.

Sektor kamera adalah salah satu keunggulan smartphone ini yang dilengkapi kamera utama dengan resolusi 13 megapiksel autofokus lengkapdengan dual LED flash. Kamera Oppo Find 7 menggunakan sensor Sony IMX214 CMOS dengan aperture F/2.0 yang mampu merekam video 4K dan 720p slow-motion.

Tak hanya itu, Oppo Find 7 mampu mengambil 10 foto dan menggabungkannya menjadi sebuah foto 50 megapiksel. Oppo Find 7 juga dilengkapi dengan kamera depa 5 megapiksel yang cocok untuk foto selfie.

Oppo membekali smartphone andalannya dengan memori internal sebesar 32GB yang didukung oleh slot microSD untuk ekspansi memori eksternal. Konektivitas Oppo Find 7 cukup lengkap dengan dukungan NFC, WiFi, Bluetooth, 3G HSPA, GPS, dan 4G LTE.
Menulis adalah salah satu hobi yang membuat saya tetap bersemangat menjalani aktivitas sehari-hari.

Post a Comment

 
Top